Percaya Pada Kreativitas Anda

Kreativitas memancar dari kekayaan batin yang berlimpah dalam diri. Percaya pada kreativitas Anda berarti percaya pada kekayaan unik anda. Yang pertama adalah intuisi, jalan terdekat untuk mengetahui sesuatu tanpa melalui proses penalaran. Anda sering mengalami instuisi sebagai sebuah firasat atau lintasan ide yang tiba-tiba.

Yang kedua adalah kehendak, kekuatan yang bisa anda kendalikan untuk meraih tujuan Anda. orang kreatif sering memiliki dorongan kuat untuk mencapai sesuatu yang mendesak mereka untuk terus maju, meskipun berbagai rintangan mengadang.

Yang Ketiga adalah kegembiraan, rasa senang dalam melakukan sebuah aktivitas, menjadikannya kenikmatan tersendiri. Kita sering berbicara tentang kreativitas dalam pengertian terobosan baru. Dan untuk menerobos dinding ketakutan dan kritisisme yang mengancam akan menghentikan anda, anda perlu menggunakan kekuatan keempat: Keberanian. Kreativitas mencakup pengambilan risiko yang sepadan, dan keberanian membuat anda menggunakan intuisi dan kehendak anda.

Kekayaan terakhir adalah kasih sayang. Inilah yang memungkinkan anda untuk berkolaborasi, bekerjasama dengan oranglain, menghargai upaya mereka, meskipun saat hasil kerja mereka tidak memuaskan. Rasa kasih sayang kepada diri sendiri dapat membantu membungkam suara penghakiman diri yang melenahkan semangat untuk mengambil resiko.

Ambil sejenak waktu untuk memikirkan akan seperti apa hidup anda jika anda bisa memanfaatkan sepenuhnya sedikit dari sumber kekayaan kreativitas ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Alat Menggambar

Praktek Licik Bisnis Karya Seni

Krisis Kepercayaan Diri...